Sidang Etik Suap Casis Rp,4,4 M Libatkan Sopir Kadokkes Belum Jelas

 

 

“Kemungkinan minggu depan pak”

Bang Doel (deadline-news.com)-Palu-Sidang kode etik kasus dugaan suap calon siswa (Casis) Bintara Polri tahap II tahun 2022 yang melibatkan sopir Kabid Dokkes dr.Budi yakni Bripda D, di Mapolda Sulteng ternyata belum jelas jadwalnya.

Hal itu diketahui setelah Kabid Humas Polda Sulteng melalui Kompol Sugeng menjawab konfirmasi deadline-news.com Kamis (6/10-2022), bahwa kemungkinan minggu depan.

“Kemungkinan minggu depan pak,”tulis kompol Sugeng.

Sebelumnya juga Kompol Sugeng mengatakan minggu depan, karena masih menuggu jadwal dari Propam.

“Pihak Propam Polda Sulteng menjadwalkan pekan ini sidang etik terhadap Bripda D,”kata Kompol Sugeng dua pekan lalu.

Sebelumnya telah diberitakan bripda D yang tertangkap tangan oleh Tim Paminal Polda Sulteng dibawah pimpinan Kompol Simon, bersama mobil Datsun dan Honda Jezz berisi uang sebesar Rp, 4,4 miliyar dari sejumlah orang tua Casis bintara Polri tahun 2022.

“Pada 28 Juli 2022, pihak Paminal melakukan penggerebekan kepada yang bersangkutan di jalan Cut Mutia kota Palu. Dan benar saja ditemukan dalam mobil yang dikendarainya uang sejumlah Rp, 4,4 miliyar,” kata Kabid Humas Polda Sulteng Kombes Pol Didik Supranoto melalu kompol Sugeng. ***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back To Top