Proyek Pembangunan Sistem Pengolahan Air Limbah di Sigi Baru 80%

 

Nelwan/Bang Doel (deadline-news.com)-Sigisulteng-Proyek pembangunan sistem pengolahan air limbah domestik terpusat dan infrastruktur persampahan di Kabupaten Sigi disuga baru mencapai 80% (persen).

“Padahal proyek yang dikerjakan PT. Telaga Gelang Indonesia (TGI) itu kontrak kerjanya sejak 16 Juni 2020. Mestinya audah selesai atau paling tidak mencapai bobot 99%,”kata sumber deadline-news.com di Sigi Senin (10/1-2022).

Apalagi kata sumber itu, anggarannyapun fantastik mencapai Rp, 38.509.184.000. Proyek itu berada dalam kompleks hunian tetap (Huntap) desa Pombewe kecamatan Biromaru Kabupaten Sigi.

“Proyek Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melalui Balai Prasaran Permukiman Wilayah Sulteng yang melekat pata Satker Pelaksana Prasarana Permukiman Sulawesi Tengah,”tutur sumber lagi.

Kepala Proyek (Kapro) Kairul Anwar, ST menjawab konfirmasi deadline-news.com Senin (10/1-2022), mengatakan progres pekerjaannya sudah mencapai 95%.

“Ada beberapa kendala, para tenaga kerja serta ahli yang didatangkan dari luar daerah kurang lebih 3 kali uplus atau pemulangan dan rata-rata mereka tidak ada yang betah karena faktor adaptasi suaca dareah panas itulah faktor utama sehingga ada beberapa titik mengalami keterlambatan,”akunya.

Menurutnya titik – titik yang sedang dikebut pekerjaannya antara lain tabung hausig reaktor blower dan 6 unit tengki pengolohan limbah hampir rampung dan jaringan pipa sekunder melalui rumah kerumah dan instalasi ke pengolahan primer kepenampungan limbah mencapai 99%. ***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back To Top