Pengusaha Cokelat Jepang Kunjungi Bantaeng

Bantaeng (Deadline News/koranpedoman.com)- Bertempat di Pantai Seruni Bantaeng, Wakil Bupati Bantaeng H. Muhammad Yasin menjamu santap malam rombongan Dari K Jepang.

K merupakan salah satu perusahaan pengolah cokelat yang terletak di Kyoto, Jepang. Mr. Keiichi Yoshino selaku CEO Dari K memimpin rombongan melakukan kunjungan ke Kabupaten Bantaeng. Kunjungan itu dalam rangka melakukan peninjauan terkait hasil produksi kakao di Bantaeng.

Dari K memang merupakan perusahaan yang memiliki toko cokelat dengan bahan baku kakao 100% dari Indonesia. Yoshino mengatakan bahwa kagum karena Bantaeng memiliki hasil produksi kakao yang cukup baik. (hms Pemkab Bantaeng).***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back To Top