Nanang (deadline-news.com)-Palusulteng-Salah satu dealer mobil merk Honda di Palu, melaunching produk baru buatan Jepang itu. Adalah Mobilio dan New BR-V yang diperkenalkan ke konsumen oleh salah satu dealer Honda di Palu Provinsi Sulawesi Tengah itu.
Menariknya launching produk Honda yang digelar Event Organizer Lembah Madu itu Banjir Hadiah di Tanaris Caffe Sabtu sore (19/5-2018), sekitar pukul 16:30 wita sampai pukul 18:30 wita.
Adalah hadiah 1 unit Kulkas, 2 unit TV ELD 32 Inc, dan masih banyak hadiah menarik lainnya seperti rice cooker, Water Dispenser dan Payung. Launching mobil produk merk Honda itu selain banjir hadiah, juga diisi dengan ceramah ramadhan oleh wakil Imam besar Masjid Raya Lolu.
Selain launching new BR-V dan Mobilio, juga peringatan hari ulang tahun Honda Brio community yang diketua Indra. Brio Community ini berdiri sejak 12 Mei 2014, secara nasional dan ekitar 40 membernya se Sulteng.
Sementara itu Ismail sales Manager PT. Honda Balindo Palu dihadapan customer menjelaskan bahwa Honda Mobilio sangat itit. Bayangkan saja hanya 1 liter per 24 km bahan bakar minyak (BBM) yang dihabiskan.
“Honda Mobilio ini sangat irit, bayangkan hanya 1 liter BBM per 24 kilometer. Sehingga sangat cocok untuk kenderaan keluarga, apalagi mau mudik lebaran, karena sangat ekonomis bbmnya,”kata Ismail mempromosikan.
Ia juga mengatakan jika masyarakat Palu mau membeli mobil Mobilio dalam bulan ramadhan ini, maka pihak dealer memberikan discon khusus sebesar Rp.24 juta. Bukan itu saja, tapi jika beruntung masih ada tambahan discon sebesar Rp, 5 juta dan hadiah undian Umroh suami istri.
Hadir dalam acara lounching produk mobil Honda itu, kepala perwakilan Honda Palu Fredy Hartoko. Dan sejumlah perwakilan finance, diantaranya BCA Finance. ***