Sugiarto (deadline-news.com)-Palusulteng- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Palu, melantikn dan bimbingan teknis kepada Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) se Kota Palu, Sabtu (29/2-2020) Pagi.
Pelaksanaan pelantikan dan bimbingan teknis tersebut, di salah satu hotel di Kota Palu, hal itu merupakan salah satu agenda KPU Palu dalam menyambut dan mensukseskan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak yang akan berlangsung di beberapa daerah di Sulawesi Tengah, pada 23 September 2020 mendatang.
Dalam sambutannya, Ketua KPU Palu Agussalim Wahid, SE mengungkapkan, Kepada seluruh PPK yang telah di lantik, kami mengingatkan bahwa ke depan ini marilah kita bekerja secara integritas dan fokus agar bisa mensukseskan tahapan pemilu yang akan berlangsung ke depan ini.
“Selamat datang selamat bergabung kepada para anggota PPK, ucapan terimakasih saya ini, adalah merupakan bagian dari penyelenggaraan yang berhubungan dengan Peilkada,”ucap Agussalim
Dirinya juga menambahkan, anggota yang telah di lantik menjadi PPK diharapkan, tidak berkomentar terkait perdebatan Bakal Calon yang sering terjadi di warung – warung kopi.
“Olehnya itu, kami meminta kepada PPK yang sering nongkrong di warkop saat jam makan siang, tolong di kurangi,”pinta Agussalim.
Kepada seluruh PPK masing masing kecamatan, Kata Agussalim harus mampu menjaga dan bisa menjadi Panitia Pengawas Pemilu, yang dapat menjaga amanah dan selalu mengikuti aturan yang berlaku dalam KPU agar dapat mensukseskan pemilu kali ini dengam aman dan damai.
Pilkada serentak yang akan berlangsung di Sulteng tahun 2020 ini, dilakukan di 6 Kabupaten dan satu Kota serta pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sulteng, KPU Kota Palu sendiri saat ini telah melakukan beberapa agenda di antaranya penerimaan anggota PPK dan PPS, dimana hari ini anggota PPK suda di lantik, sementara anggota PPS masih dalam masa seleksi pengurus dan dalam waktu dekat akan di lakukan pelantikan.**