
Bang Doel (deadline-news.com)-Pasangkayusulbar-Senin Pagi (18/4-2022), tepatnya pukul 10:29 wita, rapat paripurna hari jadi Kabupaten Pasangkayu ke 19 tahun.
Adalah Ketua DPRD Pasangkayu Alwiaty Saal,SH membuka rapat paripurna hari jadi ke 19 Pasangkayu Sulawesi Barat itu.
Hari jadi Pasangkayu ke 19 tahun itu, mengambil tema “Bangkit Maju Berkelanjutan Dalam Keberagaman.”
“Peringatan hari jadi Pasangkayu yang ke 19 tahun ini merupakan ke syukuran kita terhadap karunia Allah SWT Tuhan yang Maha Esa. Dan merupakan kilas balik dari perjuangan terbentuknya Kabupaten Pasangkayu 19 tahun lalu,”kata politisi Partai Hanura itu.
Menurutnya untuk memajukan dan mengembangkan Pasangkayu agar lebih maju dan berkelanjutan, maka kita harus bersama-sama.
“Karena dengan kebersamaan kita dapat membangun Pasangkayu yang lebih maju dan berkelanjutan didalam pembangunan,”ujar Ketua DPRD Pasangkayu itu.
Sementara itu Bupati Pasangkayu H.Yaumil Ambo Djiwa,SH mengatakan akibat pandemi, hari jadi Pasangkayu diperingati secara sederhana dibandingkan tahun-tahun sebelumnya.
“Olehnya mari kita bergandengan tangan untuk mengisi pembangunan daerah ini, karena pendahulu kita telah berjuang dan berkorban untuk melahirkan Pasangkayu sebagai daerah otonomi baru,”ujar Bupati Yaumil.
Bupati Yaumil mengajak semua masyarakat Pasangkayu untuk bersama-sama dan bersinergi memaju daerah ini.
“Karena dengan kebersamaan pembangunan berkelanjutan Pasangkayu dapat kita laksanakan dan wujudkan. Peringatan hari jadi Pasangkayu ke 19 ini, bertepatan dengan malam ke 17 Ramadhan 1443 Hijriah. Momentum ini merupakan berkah bagi Pasangkayu sekarang dan kedepan, sehingga lebih maju dan berkembang,”ucap Bupati Yaumil dalam sambutannya dihadapan Paripurna DPRD Pasangkayu.
“Dirgahayu Pasangkayu ke 19 tahun.”***