Drs.H.Anwar Hafid, M.Si lahir di Wosu Morowali 14 Agustus 1969 dari pasangan H.Abdul Hafid dengan Hj.Misrah.
Anak guru ini, selalu sukses menapaki karirnya, baik di dunia pemerintahan, politik maupun pendidikan.
Sebelum masuk dunia politik Anwar Hafid adalah asisten bagian pemerintahan Kabupaten Luwu Timur Provinsi Sulawesi Selatan.
Lalu pada pemilihan Bupati Morowali tahun 2007, ia mencoba terjun ke dunia politik mencalonkan diri sebagai Bupati Morowali definitif.
Sejak terpilih jadi Bupati yang dipilih langsung oleh rakyat tahun 2007- 2013, hingga 2018, Anwar Hafid tercatat memimpin Morowali dua periode.
Pada pemilihan legislatif 2019, Anwar Hafid lagi-lagi beruntung. Lewat Partai demokrat besutan Presdien ke 6 Indonesia Susilo Bambang Yudhoyono ketika itu, Anwar berhasil mendapatkan kursi di DPR RI daerah pemilihan sulawesi tengah.
Sekarang Menjabat sebagai Anggota DPR RI Fraksi Demokrat.
Suami Sry Nirwanti Bahasoan ini tidak hanya dipemerintahan dan politik sukses tapi di dunia pendidikan pun gemilang.
Makanya tidak heran jika lelaki plamboyan nan murah senyum ini akan mengikuti sidang promosi doktoral pada Kamis (13/4-2023) pada pukul 13.30 – 16.00 wita di aula Zamhir kampus IPDN Jakarta.
Anwar Hafid mengangkat judul desertasinya “Penerapan Nilai-nilai Religius dan Kearifan Lokal Dalam Kepemimpinan Pemerintahan di Kabupaten Morowali Provinsi Sulawesi Tengah”.
Selamat dan sukse bapak Anwar Hafid meraih gelar Doktoral pada Institut Ilmu Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN). ***