Kepala BKN RI Resmikan Kantor UPT BKN Donggala

 

Yuyun (deadline-news.com)-Donggalasulteng – Bupati Donggala Drs. Kasman Lassa, SH.MH menghadiri peresmian Gedung Kantor Unit Penyelenggara Seleksi Calon dan Penilaian Kompotensi Pegawai Aparaturan Sipil Negara (ASN) Badan Kepegawaian Negara, Donggala di Kota Palu, pekan kemarin.

Sambutan Gubernur Sulawesi Tengah dibacakan Wakil Gubernur Propinsi Sulawesi Tengah Hj. Rusli Dg. Palabbi, S. Sos, SH, MH mengungkapkan, pasca bencana tanggal 28 September 2018 lalu, menyebabkan oprasional UPT Palu kurang optimal karena gedung yang dipakai telah mengalami kerusakan yang cukup berat.

“Alhamdulillah Pemerintah Kabupaten Donggala telah berkenan memberikan lokasi, sehingga UPT BKN Donggala di Palu nantinya akan memudahkan pelayanan bagi pegawai,” ungkapnya.

Wagub berharap semoga dengan adanya UPT Donggala di Kota Palu, dapat membawa dampak positif yang sebesar-besarnya bagi kedekatan pelayanan kepegawaian diwilayah kerja Kanreg IV Makassar, khususnya Prop. Sulawesi Tengah sehingga dapat menghasilkan ASN yang Profesional dan bermartabat.

Sambutan juga disampaikan, Bupati Donggala dalam sambutannya mengatakan bahwa peresmian gedung Kantor UPT BKN Donggala tentunya menjadi sebuah kebanggaan bagi pemerintahan, khususnya Kabupaten Donggala, Kota Palu dan seluruh pemerintahan kabupaten kota Se-Sulawesi Tengah.

“Alhamdulillah pemerintah Kabupaten Donggala memberikan dukungan sepenuhnya dengan memberikan gedung atau meminjamkan gedung untuk digunakan pelayanan pegawai,” ujarnya.

Bupati Kasman menuturkan, banyak aset pemerintah Donggala di Kota Palu dipinjamkan kepada pemerintah Provinsi dan Kota Palu.

“Untuk itu kami ingin dimanfaatkan dengan baik sehingga tidak mengalami kerusakan. Mudah-mudahan dengan datangnya sebuah lembaga yang tadinya hanya berada di satu wilayah regional Indonesia Timur dan terpusat di Jakarta, sekarang sudah dekat maka dengan begitu kamipun mengatakan harus disambut dengan senang hati dan tulus ikhlas, untuk itu mari kita bersama-sama mengoptimalkannya,” ujarnya

Bupati Donggala dalam sambutannya juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Kepala BKN RI dan seluruh pegawai yang bertugas di UPT BKN Donggala.

Sementara itu, Kepala BKN RI Dr. Ir. Bima Haria Wibisana, M.SIS dalam sambutannya mengatakan, komputer yang tersedia dikantor Gedung Kantor Unit Penyelenggara Seleksi Calon dan Penilaian Kompotensi ASN, Badan Kepegawaian Negara berjumlah 55 unit dan itu menurutnya masih kurang untuk pelaksanaan teks CPNS.

Guna memaksimalkan pelaksanaan test maka diperlukan fasilitas lain agar waktu pelaksanaan teksnya lebih cepat.

Bima Haria Wibisana mengungkapkan, untuk UPT harus mempunyai tiga fungsi diantaranya, untuk seleksi CPNS, Untuk Asesmen Kompotensi dan untuk memperpendek jarak penyelesaian atau hal-hal yang terkait dengan kepegawaian.

Lanjut disampaiakan Bima, dari semua UPT BKN hanya ada beberapa yang memiliki tiga fungsi, karena diperlukan fasilitas yang lebih memadai. Diakhir sambutannya, Bima mengucapkan terima kasih kepada pemerintah Kabupaten Donggala dan jajarannya yang telah memfasilitasi dan meminjamkan gedungnya untuk kelancaran urusan kepegawaian.

“Mudah-mudahan dengan dibangunnya UPT BKN Donggala di Palu dapat memberikan pelayanan yang baik kepada masyarakat di Sulawesi Tengah pada umumnya dan pada khususnya di Donggala,” harapnya.

Peresmian tersebut diakhiri dengan penandatanganan prasasti oleh Bupati Donggala dan Kepala BKN, pembukaan selubung papan nama kantor UPT BKN Donggala di Kkota Palu serta pengguntingan pita oleh Wakil Gubernur Sulawesi Tengah, Kepala BKN dan Bupati Donggala Serta peninjauan ruang CAT sebagai tanda diresmikannya Kantor UPT BKN Donggala di Kota Palu untuk wilayah Se-Sulawesi Tengah.

Turut hadir pada peresmian kantor UPT BKN Donggala pejabat pimpinan Tinggi Madya BKN, Sekretaris Utama BKN, Wakil Wali Kota Palu, Deputi Sinka BKN, Kepala Kanreg IV BKN, Ketua DPRD kabupaten Donggala, Bupati Sigi, Sekda Kabupaten Donggala, Sekda Parimo, Kepala BKPSDM Se-Sulawesi Tengah, Staf Ahli, Asisten dan Pimpinan OPD Kabupaten Donggala.***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back To Top