UKT Semester Genap Penerima Beasiswa Berani Segera Dibayarkan

Bang Doel (deadline-news.com)-Palu-Setelah menerima data mahasiwa peneriman beasiswa BERANI CERDAS, dari Rektor Universitas Tadulako (UNTAD) Palu, Dinas Pendidikan Sulteng Drs. H. Firmanza DP, S.H, M.Si,  akan segera membayarkan uang kuliah tinggal (UKT) pada semester genap ini tahun pelajaran 2026 ini.

“Bahwa UKT  berani cerdas mahasiswa di Untad akan segera dibayarkan, jadi  mahasiswa tidak perlu lagi bayar pribadi,”jelas Firman DP.

Firman mengatakab jika mahasiswa sudah terlanjur  bayar uktnya akan dikembalikan oleh pihak universitas.

“Nah bagi mahasiswa di Perguruan Tinggi lainnya juga akan segera dibayarkan jika sudah ada hasil verifikasinya,”jelas mantan Pj Walikota Palopo itu.

Putra kelahiran Tolitoli itu telah menerima  data mahasiswa penerima manfaat beasiswa BERANI CERDAS sebanyak 10.768 yang sudah lolos verifikasi dari Untad Palu yang diserahkan langsung oleh Rektor Untad Prof. Dr. Ir. Amar, S.T., M.T., IPU., ASEAN Eng Senin (26/1-2026) di kampus Untad. ***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back To Top