KPU Tetapkan DPS Touna 114. 679 Pemilih

 

Syamsul Bahri M. Kasim (deadline-news.com) – Tounasulteng – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Tojo Una Una menetapkan jumlah Daftar Pemilih Sementara (DPS) sebanyak 114. 679 pemilih.

Penetapan itu berdasarka hasil rapat pleno terbuka pemutakhiran data pemilih lanjutan 2020.

Rapat pleno terbuka itu digelar di Hotel pink jalan Salimu Kelurahan Uentanaga bawah Kecamatan Ratolindo Kabupaten Tojo Una-Una Sulawesi Tengah.

Pemutakhiran data pemilih itu terus dilakukan guna memastikan akuratnya jumlah pemilih saat pelaksanaan Pillkada 9 Desember 2020 mendatang.

Kata Ketua Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Tojo Una-Una Dirwan Syahputra saat menggelar rapat pleno terbuka penetapan DPS di hotel pink pada Senin (7/9-2020).

Ketua Dirwan mengatakan, Hasil pemutakhiran data yang diplenokan saat inii telah dilaksanakan oleh Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) pada 12 Kecamatan.

Selain itu kata Ketua Dirwan, petugas pemutakhiran data telah melakukan pencoklitan dari rumah ke rumah guna memastikan apakah meraka masuk dalam daftar pemilih.

Selain itu, Ketua Dirwan juga menguraikan jumlah daftar pemilih perkecamatan, yakni Ampana Kota 15.029 Pemilih, Ratolindo 19.566, Ampana Tete 19.207, ” Tojo Barat 9, 444, Tojo 10.212, Ulubongka 12.457 pemilih.

“Batudaka 4.027, Una-Una 5.834, dan Kecamatan Togean 7.373, Talatako 4.334, Walea Kepulauan 3.893 serta Walea Besar 3.303 pemilih,”ujarnya.

Diinformasikan kata Ketua Dirwan, bahwa penetapan DPS ini belum final, masih ada tanggapan dan masukan masyarakat yang akan di rekapitulasi kembali.***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back To Top