Kata Mereka Tentang Pembangunan New Mall Tatura Palu

Bang Doel (deadline-news.com)-Palusulteng-Rencana Direksi PT.Citra Nuansa Elok (CNE) membangun kembali Mall Tatura Palu (MTP) dengan nama New Mall Tatura Palu (NMTP) mendapat tanggapan dari berbagai latar belakang masyarakat Palu.

foto desain New Mall Tatura Palu. foto Bang Doel/deadline-news.com

Sebut saja Gustab salah seorang tokoh pergerakan masyarakat di Sulteng menjawab deadline-news.com di sela-sela berolahraga di lapangan walikota Vatulemo beberapa waktu lalu mengatakan pihaknya sangat mendukung pembangunan kembali Mall Tatura Palu.

foto desain tampak depan New Mall Tatura Palu. foto Bang Doel/deadline-news.com

Hanya saja kata Gustab, harus full investasi, tidak membebani anggaran pendapatan dan belanja daerah (APBD) Kota Palu. Apalagi PT.Citra Nuansa Elok selaku perusahaan milik daerah (BUMD) yang menangani pengelolaan dan pembangunan Mall itu sudah memiliki modal awal berupa dana klaim asuransi yang jumlahnya puluhan Miliyar.

foto desain tampak depan New Mall Tatura Palu dengan halaman parkirnya. foto Bang Doel/deadline-news.com

“Sebagai masyarakat Kota Palu sangat setuju dan bangga jika Mall Tatura dibangun kembali. Tapi harus merekrut kembali mantan karyawannya yang kehilangan pekerjaan selama ini akibat Mall Runtuh dan rusak parah akibat bencana alam 28 Septeptember 2018 kemarin,”tandas Gustab.

Begitu juga harapan Nurhidaya. Katanya dengan dibangunnya kembali Mall Tatura Palu membuat masyarakat ada pilihan berbelanja di pasar-pasar modern. Apalagi Mall Tatura letaknya strategis ditengah-tengah kota Palu.

Mantan Manajer Ramayana di Mall Tatura Palu Iyan sangat berharap pembangunan Mall Palu itu, segera dimulai. Sehingga Ramayana dapat kembali meramaikan pasar dan menggerakkan enokomi di kota Palu.

“Kita berharap Mall Tatura Palu dapat segera dibangun kembali, sehingga masyarakat mempunyai pilihan berbelanja dan tentunya kehadiran Mall Tatura nanti memberi warna tersendiri untuk bangkitnya ekonomi kota Palu pasca bencana alam,”terang Iyan.

Lalu bagaimana pendapat Ibu-Ibu dengan rencana hadirnya kembali Mall Tatura Palu? Tentu saja mereka senang. Sebab ada pilihan lain untuk berbelanja kebutuhan keluarga dan tempat nongkrong bareng dengan keluarga. Sebut saja Nyonya Ety mengaku sangat bersyukur jika Mall Tatura Palu segera dibangun.

Alasannya sudah dekat dari tempat tinggalnya, sehingga tidak kejauhan membawa anak-anaknya bermain dikeramaian pusat perbelanjaan.

“Kita Do’akan agar segera dibangun Mall Tatura Palu yang lebih bagus lagi, kuat dan kokoh,”harapnya.

Direktur Utama PT.CEN Muhammad Sandiri La’anto, SE yang dikonfirmasi mengatakan rencananya pembangunan kembali Mall Tatura Palu itu tanggal 20 Februari 2020 ini peletakan batu pertamanya.

“Jika Allah SWT menghendaki, tanggal 20 Februari 2020 ini, kita rencanakan peletakan batu pertama pembangunan New Mall Tatura Palu, semoga tidak ada kendalannya,”ujar lelaki yang akrab disapa Memet itu. ***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back To Top