HARGA EMAS: Posisi Hillary Diterangkan FBI, Spot Anjlok

JAKARTA (Deadline News/koranpedoman.com)–Pergerakan harga emas Comex terpantau melemah pada perdagangan Senin (7/11/2016), sejalan dengan penguatan indeks dolar AS. Dikutif di Bisnis.com.
Harga emas Comex kontrak Desember anjlok 1,08% atau 14,10 poin ke US$1.290,60 per ounce pada pukul 6.41 WIB, setelah dibuka pada posisi US$1.294,50 per ounce.
Sementara itu, indeks dolar AS, yang mengukur pergerakan kurs dolar terhadap mata uang utama lainnya, menguat 0,28% atau 0,270 poin ke posisi 97,335 pada pukul pada pukul 5.58 WIB, setelah dibuka pada posisi 97,343.
Seperti dilansir Reuters, Badan Intelijen AS (Federal Bureau of Investigation/FBI) mengatakan pada Minggu bahwa tidak ada tuntutan pidana terhadap calon dari Partai Demokrat Hillary Clinton atas penggunaan server surel pribadi untuk kerja pemerintah.
Direktur FBI James Comey membuat pengumuman melalui surat kepada Kongres, mengatakan lembaganya bekerja untuk menyelesaikan pemeriksaan surel yang baru ditemukan dan tidak menemukan alasan untuk mengubah temuan pada Juli lalu.
Seperti diketahui, pergerakan harga emas berbanding terbalik dengan dolar AS. Menguatnya dolar membuat nilai komoditas semakin mahal bagi investor.

Pergerakan emas dan perak di Comex (Commodity Exchange):
Tanggal Emas kontrak Desember 2016
US$/ounce
7/11/2016
(6.41 WIB) 1.290,40 (-1,06%)
4/11/2016 1.304,50 (+0,09%)
3/11/2016 1.303,30 (-0,37%)
2/11/2016 1.308,20 (+1,57%)
1/11/2016 1.288,00 (+1,17%)

Sumber: Bloomberg/Bisnis.com)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back To Top