Dana Stimulan Rp, 1,9 Triliun Siap Dikucurkan

Ilong (deadline-news.com)-Palusulteng-Wali kota Palu Drs. Hidayat, M.Si mendampingi Wakil Presiden RI, Drs.HM. Jusuf Kalla, M.Si dalam kunjungan kerjanya di kota Palu, Sulawesi Tengah bersama Kepala BNPB Doni Monardo dan Menteri ATR/BPN RI Sofyan Jalil Senin (7/10-2019).

Setibanya di Bandara Mutiara Sis Al- Jufri Palu, Wapres Jusuf Kalla bersama rombongan langsunh menuju lokasi pembangunan hunian tetap (Huntap) di kelurahan Duyu, Tondo, dan Talise untuk melihat progress pembangunan Huntap yang dilaksanakan Pemkot Palu bersama pihak ketiga lainnya.

Selanjutnya, Wapres dan rombongan meninjau Rumah Sakit Undata Palu dan menuju ke Kantor Gubernur Sulawesi Tengah untuk melaksanakan Rapat Evaluasi Rehabilitasi dan Rekonstruksi Dampak Bencana Palu, Sigi dan Donggala (Pasigala) Sulawesi Tengah.

Dalam arahannya, Wapres Jusuf Kalla menyampaikan bahwa pembangunan Huntap sudah harus rampung pada akhir Desember 2020. Sedangkan terkait dengan dana stimulan, pekan depan sudah harus terdistribusi.

“Dana stimulan sudah siap Rp. 1,9 Triliun untuk mempercepat pembangunan rumah Insitu, Rumah Rusak Berat dibantu TNI sebanyak 1.000 personil yang dikoordinir langsung Danrem 132 Tadulako,” katanya.

Wapres Jusuf Kalla meminta agar PUPR mempercepat pembangunan infrastruktur, karena dananya telah tersedia, terutama pembangunan rumah sakit, Puskesmas, perkantoran, serta sarana pendidikan lainnya.

Wapres menyatakan kunjungan kerja kali ini merupakan kunjungan terakhirnya sebagai Wapres, karena 13 hari lagi dirinya akan berhenti dari jabatan Wapres.

“Untuk itu, kali ini saya memastikan pelaksanaan Rehab dan Rekon akan berjalan baik kedepan,” ungkapnya.

Kunjungan Wapres Jusuf Kalla ini merupakan yang kelima kalinya setelah Gempa, Tsunami, dan Likuifaksi yang terjadi di kota Palu, Kabupaten Sigi, Donggala, dan Parigi Moutong pada tanggal 28 September 2018 silam. ***

Ralat : Rilis dari humas Pemkot Palu terjadi  kesalahan data dana stimulan yang mestinya Rp, 1,9 Triliun tertulis Rp,19 triliun, olehnya kami manajemen redaksi deadline-news.com yang telah menayangkan rilis berita tersebut memohon maaf kepada seluruh pembaca. Andi Attas Abdullah penanggungjawab. Palu, 8-10-2019.

foto Hafid Laturadja kader nasdem Sigi siap maju bertarung. foto tim Nasdem/deadline-news.com

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back To Top